Pages

Friday, November 30, 2018

Komisi VIII: BPIH 2019 Masih dalam Pembahasan

IHRAM.CO.ID, JAKARTA — Komisi VIII DPR mengatakan masih membahas rencana kenaikan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) 2019. Kementerian Agama (Kemenag) mengusulkan ada kenaikan BPIH 2019 sebesar 43 dolar Amerika Serikat (AS).

“Masih, sedang dibahas,” kata Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Sodik Mudjahid kepada Republika.co.id, Jumat (30/11).

Dia mengatakan usulan kenaikan BPIH 2019 sebesar 43 dolar AS dalam mata uang asing atau Rp 5 jutaan dalam mata uang Indonesia. Terkait kemungkinan BPIH 2019 tidak ada kenaikan, Sodik enggan menanggapinya. Dia menyatakan saat ini BPIH 2019 masih dalam tahap pembahasan.

Dalam rapat kerja dengan Komisi VIII DPR RI, politikus Partai Gerindra itu mengatakan, alasan pengajuan kenaikan BPIH 2019 disebabkan berbagai alasan. Menag Lukman Hakim Syaifuddin beralasan kenaikan itu disebabkan tiga hal, pertama, sewa pesawat dan bahan bakar avtur yang mengalami kenaikan.

Kedua, transportasi darat dari Makkah ke Madinah, juga sebaliknya yang dinaikkan pemerintah Saudi. Ketiga, upaya pemerintah Indonesia meningkatkan kualitas pelayanan bagi jamaah haji, khsuusnya di Arafah.

Berita Terkait

“Ya, mereka (Kemenag) menggunaka alasan-alasan dan argumen-argumen. Kita sedang bahas,” ujar dia.

Sodik mengatakan Komisi VIII DPR RI dan pemerintah sudah membentuk tim panja BPIH 2019. Tim tersebut akan membahas bebagai elemen BPIH 2019 dalam waktu dekat. Pembahasan akan melibatkan Kemenag, Komisi VIII DPR RI, Garuda, Saudia, Pertamina, Muassasah Arab, perusahaan bisnis Arab, perusahaan hotel, PT Angkasa Pura, dan lain-lain.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2zA5utZ
November 30, 2018 at 10:20PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2zA5utZ
via IFTTT

Bulan Dana, PMI Depok Targetkan Rp 1,7 Miliar

Jika uci coba ini efektif, tahun depan akan melibatkan sekolah swasta.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK--Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Depok terus berupaya menggalang dana kemanusiaan  dalam kegiatan Bulan Dana PMI 2018 dengan target sebesar Rp 1,79 miliar. PMI Kota Depok menyasar lembaga pendidikan atau sekolah negeri dalam pengumpulan dana operasional tersebut.

"Kami sasar guru dan siswa yang berada di sekolah negeri. Ini baru uji coba. Jika efektif, tahun depan kami juga akan libatkan sekolah swasta," ujar Ketua PMI Kota Depok, Dudi Mi'raz, di Balai Kota Depok, Jumat (30/11).

Menurut Dudi, pihaknya telah mendata jumlah sekolah negeri beserta siswa yang ada di Kota Depok. Adapun jumlah sekolah yang disasar sebanyak 29 sekolah dengan jumlah siswa mencapai 27.172.

"Jumlah amplop yang akan kami sebar sesuai dengan jumlah siswa. Ini belum termasuk tenaga pengajar maupun pegawai yang bekerja di lingkungan sekolah. Nilai sasarannya sukarela, semua tergantung keikhlasan," tutur Dudi.

Dia menambahkan, target yang ingin dicapai adalah Rp 1,79 miliar dan akan ditutup pada Februari 2019. Target tersebut tidak hanya dari lembaga pendidikan, tetapi juga lembaga lainnya seperti kelurahan, tempat wisata dan beberapa kantor pelayanan publik lainnya.

"Khusus lembaga pendidikan bentuknya amplop, kalau lembaga lainnya masih bentuk kupon. Nanti teknisnya kami akan lakukan sosialisasi, baru pengumpulan bulan dana PMI pada 17 Desember. Untuk Lembaga pendidikan kami lakukan di bulan Januari dan kami beri waktu sampai dua minggu. Mudah-mudahan hasilnya sesuai dengan yang diharapkan," jelas Dudi.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2U0ADiI
November 30, 2018 at 10:10PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2U0ADiI
via IFTTT

Bertemu Jokowi, Yusril Sampaikan Dukungan PBB

Keputusan untuk mendukung Jokowi itupun juga didukung oleh kader PBB.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengisyaratkan partainya akan memberikan dukungan kepada Jokowi. Dukungan PBB tersebut akan disampaikan pada Januari nanti.

"Ya itu Januari nanti akan ke sana arahnya... Insya allah, kan sudah sama-sama," kata Yusril di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat (30/11).

Menurut dia, keputusan untuk mendukung Jokowi itupun juga didukung oleh kader PBB. Bahkan, kata dia, hal ini telah dibahas sejak lama termasuk dalam pertemuan rapat komite pemenangan pemilu.

"Jadi diundang semacam bapilu-nya di seluruh provinsi di seluruh Tanah Air dan juga ketua DPW dan tidak ada satupun yang menolak langkah yang saya tempuh, sejak awal kemarin," jelas Yusril.

Lebih lanjut, pakar hukum tata negara ini menyampaikan dirinya selama ini tak berseberangan dengan pemerintahan. Meskipun sering kali menyampaikan kritikan, namun ia menilai kritikan tersebut merupakan kritikan konstruktif.

"Sebenarnya gak berseberangan. Pak Jokowi pasti paham bahwa kadang-kadang ada kritik disampaikan tapi semua itu dengan niat yang baik tapi juga kritik yang konstruktif ya. Bukan asal kritik tanpa alasan," ujar dia.

Selain kritikan, menurut Yusril, dirinya juga kerap memberikan saran kepada Presiden Jokowi, terutama dalam menghadapi persoalan-persoalan hukum.

"Ada yang beliau pertimbangkan mudah-mudahan membawa manfaat bagi kehidupan bangsa dan negara kita semuanya," kata dia.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2DSHNQy
November 30, 2018 at 10:07PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2DSHNQy
via IFTTT

Dirut Persija Dorong Masyarakat Laporkan Pengaturan Skor

Masyarakat dikatakannya bisa membuat aduan ke pihak kepolisian

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Utama klub Persija Jakarta I Gede Widiade mendorong masyarakat untuk bereaksi jika menemukan dugaan atau bahkan bukti terjadinya praktik pengaturan skor dalam satu pertandingan. Masyarakat dikatakannya bisa membuat aduan ke pihak kepolisian.

"Kalau misalnya PSSI tidak berani, masyarakat saja yang membuat aduan," ujar Gede dalam diskusi yang digelar di Jakarta, Jumat (30/11).

Menurut Gede, dalam prosesnya, masyarakat dapat menggunakan skema "class action" untuk menumbangkan tindakan yang merugikan persepakbolaan Indonesia tersebut.

Terkait pengaturan skor (match fixing), Gede menyebut dirinya sudah biasa mendengarkan kabar adanya praktik tersebut. Akan tetapi, kasus demi kasus akhirnya tenggelam begitu saja setelah tidak ada usaha untuk membongkarnya lebih lanjut.

"Pengaturan skor sudah biasa terjadi, tetapi apakah ada buktinya? Malingnya sudah mengaku saja tidak ditangkap," tutur Gede.

Oleh karena itulah, Gede berharap kasus match fixing yang terjadi akhir-akhir ini menjadi momentum untuk menyelidiki kasus ini sampai ke akar-akarnya. Agar di masa depan kasus serupa tidak terulang atau minimal dapat dicegah sebelum terjadi.

Para pelaku dan semua yang terlibat dalam pengaturan skor harus dihukum dengan sanksi berat agar ada efek jera.

"PSSI harus melakukan tindakan seuai dengan regulasi. Kalau ada kesempatan laporkan saja ke polisi. Siapa yang mau masuk penjara dua atau tiga bahkan lima tahun. Pelaku itu ditahan saja pasti sudah takut, apalagi sudah divonis di pengadilan," tutur Gede.

Kasus pengaturan skor di liga Indonesia ramai dibicarakan masyarakat setelah tayangan bincang-bincang bertajuk "Mata Najwa" di salah satu stasiun televisi swasta membuka dugaan skandal pertandingan di Liga 2 Indonesia.

Para narasumber yang hadir dalam acara itu juga menyebutkan nama-nama orang yang diduga menjadi pengatur skor, di mana salah satunya adalah anggota komite eksekutif PSSI.

PSSI menyatakan sudah menyelidiki kemungkinan pengaturan skor tersebut. Jika menemukan fakta terjadi pengaturan skor, PSSI secara organisasi akan bertindak sesuai dengan pasal 72 bagian kesepuluh Kode Disiplin PSSI tahun 2018 tentang manipulasi hasil pertandingan secara ilegal.

Hukuman terberat dalam regulasi tersebut yaitu sanksi dilarang berkecimpung di dunia sepak bola dan denda paling tinggi Rp 500 juta.

Para pelaku pengaturan skor juga dapat dijerat dengan menggunakan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 11 tahun 1989 tentang Tindak Pidana Suap. Jika merujuk ke regulasi ini, semua yang terlibat di pengaturan skor dapat dikenakan dipenjara jika terbukti melakukan suap untuk mengatur hasil akhir laga sepak bola.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2QrmBaV
November 30, 2018 at 10:06PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2QrmBaV
via IFTTT

BPJS TK Kantongi RP 23 Triliun Hasil Investasi

BPJS TK terus menyosialisasikan kepesertaan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- BPJS Ketenagakerjaan sudah mengantongi hasil investasi sebesar Rp 23 triliun dan dana kelolaan Rp 345 triliun hingga Oktober 2018.

Penerimaan iuran pada periode yang sama mencapai Rp 52,5 triliun dan total pembayaran klaim Rp 20 triliun. Sementara jumlah peserta terdaftar sebanyak 49 juta pekerja dengan peserta aktif 29 juta pekerja.

BPJS Ketenagakerjaan terus mengabarkan manfaat programnya. BPJS Ketenagakerjaan mengajak sekitar 120 direktur keuangan  yang tergabung dalam CFO Club Indonesia untuk peduli jaminan sosial ketenagakerjaan melalui CFO Gathering dan "Sharing Session" di sebuah hotel di Jakarta.

Kegiatan ini bertujuan sebagai harmonisasi eksistensi BPJS Ketenagakerjaan dalam mewujudkan kepesertaan penuh bagi seluruh pekerja di Indonesia dan Pekerja Migran Indonesia (PMI) untuk mendapatkan perlindungan Jaminan Sosial di Indonesia.

Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto mengatakan CFO Gathering dan Sharing Session ini juga untuk mendapatkan masukan dan menyamakan persepsi terhadap pemahaman jaminan sosial dengan perangkat aturannya serta manfaat maksimal yang didapat oleh peserta program.

"Peserta pada kegiatan ini juga merupakan para direktur keuangan yang merupakan pemegang keputusan strategis dan 'financial controller' yang mempunyai kewajiban untuk memastikan kepatuhan kepesertaan jaminan sosial ketenagakerjaan untuk kesejahteraan pegawai" ujar Agus.

Direktur Keuangan BPJS Ketenagakerjaan, Evi Afiatin mendorong agar pemangku kepentingan mendapatkan informasi manfaat program termasuk pengembangan dana yang diberikan untuk peserta Jaminan Hari Tua (JHT). 

Evi berharap dengan paparan ini akan mendorong perusahaan untuk mendaftarkan karyawannya sesuai dengan kondisi sesungguhnya baik itu jumlah upah, jumlah tenaga kerja hingga pendaftaran pada semua program yang dimiliki BPJS Ketengakerjaan, dan membayarkan iuran tepat waktu, sehingga para pekerja terpenuhi semua hak-haknya.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2DTNm0Z
November 30, 2018 at 10:06PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2DTNm0Z
via IFTTT

Ketua MPR Ajak Masyarakat Sebar 'Virus' Kebaikan

Tahun politik hendaknya menjadi ajang silaturahim.

REPUBLIKA.CO.ID, LAMPUNG --  Ketua MPR RI Zulkifli Hasan (Zulhasan) menyerukan agar masyarakat menjadikan tahun politik pileg dan pilpres 2019 sebagai ajang silaturahmi. Tujuannya adalah mencari pemimpin nasional untuk semua rakyat Indonesia.

Hal tersebut juga dilakukannya juga saat bertatap muka dengan para tokoh masyarakat dan ratusan masyarakat Desa Karanganyar, Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung dalam acara Temu Tokoh dan Sosialisasi Empat Pilar MPR, yang diselenggarakan di Balai Desa Karanganyar, Jumat (30/11).

Di hadapan para tokoh masyarakat dan masyarakat sekitar, Zulhasan dengan tegas mengatakan bahwa masyarakat desa Karanganyar dan masyarakat desa-desa lain di seluruh Indonesia harus menyebarkan 'virus-virus' kebaikan jelang Pileg dan Pilpres 2019. Virus-virus itu yakni rasa guyub, rasa persaudaraan, saling menyayangi, saling menghormati.

Jangan sampai, kata dia, hanya karena gara-gara beda pilihan capres hubungan suami istri jadi renggang. Hubungan saudara, kerabat, tetangga, teman, sahabat menjadi renggang apalagi sampai timbulkan korban jiwa.

"Malu kita sebagai bangsa yang terkenal kesantunannya, kebaikannya. Malu juga kita kepada para pahlawan yang telah mengorbankan harta, pikiran, tenaga bahkan nyawa untuk mempersatukan rakyat Indonesia dalam wadah NKRI" ujarnya.

Dikatakan Zulhasan, untuk mengimplementasikan penyebaran 'virus-virus' kebaikan tersebut, masyarakat mesti menjadi relawan-relawan yang siap setiap saat menjadi model teladan kebaikan baik untuk diri sendiri maupun di lingkungan sekitar masing-masing.

"Sekali lagi saya mengingatkan dan berharap agar masyarakat menjadikan momen pilpes 2019 hingga dihari H pencoblosannya, sebagai momen untuk saling bersosialisasi dan mempererat silaturahmi.  Bicarakanlah, diskusikanlah pilpres dengan gembira dan ceria serta pada saatnya datanglah ke TPS seperti menghadiri pesta hajatan yang penuh dengan keguyuban dan kegembiraan," ucapnya.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2TZ7Nzj
November 30, 2018 at 09:51PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2TZ7Nzj
via IFTTT

Mensos Akui Sarana dan Prasarana untuk Difabel Minim

Akses penyandang disabilitas bukan hanya tugas Kemensos.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Sosial (Mensos) Agus Gumiwang Kartasasmita mengakui, akses dan sarana prasarana untuk penyandang disabilitas masih minim.

"Memang jujur saja akses sarana prasarana untuk penyandang disabilitas masih jauh dari sempurna. Masih perlu banyak penyempurnaan-penyempurnaan," katanya saat konferensi pers mengenai Hari Disabilitas Internasional 2018, di Jakarta, Jumat (30/11).

Kendati demikian, ia mengklaim pembangunan sarana prasarana secara fisik bukan tanggung jawab Kementerian Sosial (Kemensos) melainkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kementerian PU PR). Sedangkan Kementerian Sosial, dia melanjutkan, bertanggung jawab untuk penyediaan sumber daya manusia (SDM) yang mendukung penyandang disabilitas.

Ia menyebutkan, Kemensos telah memiliki Balai Penerbitan Braille Indonesia (BPBI) Abiyoso di Cimahi, Jawa Barat, yang mencetak kitab suci Al quran, injil hingga buku untuk tuna netra. "Jadi, Alquran braille diproduksi Kemensos agar bisa memenuhi kebutuhan untuk pendidikan. Ini tugas kami," ujarnya.

Selain itu, dia menambahkan, pihaknya memiliki ketentuan yaitu keluarga penerima manfaat (KPM) program keluarga harapan (PKH) apabila memiliki anggota keluarga penyandang cacat maka indeks bantuan yang akan diterima KPM tersebut naik sekitar Rp 2 juta.

Sementara itu, Ketua Umum Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Gufroni Sakaril mengakui, akses untuk penyandang disabilitas bukan hanya tugas Kemensos. Ia menyebut pembangunan infrastrukturnya bergantung dari Kementerian PU PR sementara akses transportasi dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hingga akses pendidikan inklusi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

"Karena itu, semua kementerian harus terlibat dalam pemenuhan hak-hak disabilitas," ujarnya.

Sebelumnya, Istri presiden keempat Indonesia Abdurrahman Wahid, Sinta Nuriyah Wahid mengkritik tidak adanya aksesbilitas untuk penyandang cacat atau disabilitas.

Menurutnya, akses untuk penyandang cacat sama sekali tidak ditemukan di Tanah Air.

"Sama sekali tidak ada akses untuk disabilitas di Indonesia," kata dia saat acara bedah buku berjudul 'Fiqih Penguatan Penyandang Disabilitas', di Jakarta, Kamis (29/11).

Ia menyayangkan, kesadaran masyarakat Indonesia terhadap kelompok berkebutuhan khusus masih sangat kurang. Ini terlihat dari kaum penyandang disabilitas yang dipaksa untuk sama-sama antre dengan pengunjung normal ketika membeli sesuatu.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2ABKDWN
November 30, 2018 at 09:47PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2ABKDWN
via IFTTT

Hotel Cambridge Medan Beralih Gunakan Gas Alam

Penggunaan gas alam untuk memangkas biaya operasional.

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Hotel Cambridge Medan mengalihkan penggunaan bahan bakar konvensional ke gas yang disalurkan PT Perusahaan Gas Negara. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan efisiensi biaya operasional.

"Persaingan industri perhotelan yang semakin ketat memaksa pengelola hotel berpikir keras menyiasati ongkos operasional," ujar Executive Asistant Manager Hotel Cambridge Medan, Rico Siagian di Medan, Jumat (30/11).

ia menyebutkan, meski biaya operasional hotel semakin besar, tetapi manajemen sulit menaikkan tarif akibat persaingan semakin ketat termasuk oleh munculnya pelapak online yang menjual murah.

"Jadi salah satu langkah yang diambil adalah mengganti bahan bakar konvensional ke gas," katanya.

Penggunaan gas menurunkan biaya operasional sehingga manajemen tidak perlu sampai mengurangi kualitas jasa yang ditawarkan yang bisa berisiko kehilangan pelanggan. Rico mengakui, evaluasi pemangkasan biaya operasional sudah dilakukan manajemen Cambridge sejak empat tahun lalu.

"Manajemen Hotel Cambridge telah menyasar biaya-biaya operasional yang mempunyai solusi alternatif. Akhirnya dipilih mengganti bahan bakar konvensional ke gas dan dinilai berhasil," katanya.

Dia menjelaskan, memasak dan laundry adalah salah satu kegiatan utama dalam pelayanan hotel. Dengan pemanfaatan gas PGN untuk dua kegiatan tersebut, Hotel Cambridge mampu menghemat hingga 40 persen dari biaya yang biasanya dikeluarkan untuk penyediaan bahan bakar konvensional," katanya.

Dengan efisiensi tersebut, manajemen berharap bisa menyiapkan dana pembelian mesin "laundry" baru ataupun kebutuhan investasi lainnya.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2zA5fPL
November 30, 2018 at 09:38PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2zA5fPL
via IFTTT

MA Bantah Korupsi di Peradilan Sudah Membudaya

MA sudah berupaya mewujudkan peradilan yang bersih.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru Bicara Mahkamah Agung (MA) Suhadi membantah anggapan bahwa tindakan korupsi di peradilan telah membudaya atau mengakar. Menurutnya, sistem pengawasan terhadap aparatur peradilan sudah maksimal. Hanya saja, semua kembali pada pribadi masing-masing.

"Bukan budaya, tapi cenderung keadaan pribadi orang. Pribadi orang yang tidak kuat mentalnya menghadapi godaan-godaan. Sebagai contoh, pengambil keputusan ya risikonya seperti itu," kata dia, Jumat (30/11).

Suhadi menjelaskan, kalau pergi ke Lapas Sukamiskin, maka akan terlihat banyaknya mantan petinggi negara mulai dari bupati, walikota sampai menteri. "Kenapa? Karena mereka yang punya kewenangan untuk mengambil keputusan. Jadi banyak sekali godaannya. Sama juga dengan hakim. Jadi itu kembali ke pribadinya yang tidak tahan uji," paparnya.

MA pun, lanjut Suhadi, sudah melakukan berbagai upaya untuk mewujudkan peradilan yang bersih. Mulai dari pembinaan ke daerah-daerah, hingga aturan yang dikeluarkan MA sendiri. Misalnya Perma nomor 7, nomor 8, nomor 9 tahun 2016 dan bahkan ada maklumat ketua MA.

"MA sudah menyosialisasikan hampir seluruh Indonesia, pimpinan turun ke bawah, dan rapat pembinaan itu kadang-kadang sampai jam tiga malam. Jadi semua kamar itu memberikan pembinaan, menyampaikan temuan-temuan dari segi teknis, kita dengar keluhannya dari mereka, kita sampaikan jalan keluarnya," ujar dia.

Karena itu, Suhadi mengatakan, aturan yang ada sekarang sudah cukup baik. "Mulai dari undang-undang ataupun yang dikeluarkan oleh MA, tinggal orangnya mau memahami atau tidak, itu permasalahannya," jelasnya.

Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita sekitar 45 ribu dolar Singapura dari operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan terhadap hakim dan panitera Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan. Ada enam orang yang terkena tangkap tangan KPK itu. Dari enam ini, dua adalah hakim dan seorang panitera.

"Ada sejumlah uang dalam bentuk dolar Singapura yang juga turut dibawa sebagai barang bukti dalam perkara ini. Uang yang diamankan sekitar 45 ribu dolar Singapura," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, Rabu kemarin.

Dengan adanya kasus tersebut, kini jumlah aparat pengadilan yang terjerat kasus korupsi menjadi 28 orang sejak Hatta Ali dilantik menjadi Ketua Mahkamah Agung pada Maret 2012

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2PbWb8r
November 30, 2018 at 09:35PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2PbWb8r
via IFTTT

Ditjen Perhubungan Udara Pastikan Kawal Rekomendasi KNKT

Ditjen Perhubungan Udara menugaskan inspekturnya ikut tim KNKT ke AS.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komite Nasional Keselamatan Transpotasi (KNKT) telah merilis Laporan Awal Investigasi Kecelakaan Pesawat Lion Air PK-LQP. Diketahui, pesawat Lion Air PK-LQP dengan nomor penerbangan JT610 jatuh di perairan Tanjung Pakis, Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10).

KNKT menyebut pesawat Lion Air PK-LQP rute Jakarta-Pangkal Pinang pada 29 Oktober lalu dinyatakan laik terbang. Hal ini untuk mengklarifikasi pemberitaan sejumlah media yang menyiarkan bahwa Lion Air PK-LQP tidak laik terbang, baik dari Denpasar-Jakarta, maupun Jakarta-Pangkal Pinang.

"Lion Air PK-LQP dalam kondisi laik terbang saat berangkat dari Denpasar, Bali dengan nomor penerbangan JT043, maupun saat berangkat dari Jakarta dengan nomor penerbangan JT610 sebagaimana telah dikonfirmasi oleh KNKT," kata Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Polana B. Pramesti, dalam siaran pers yang diterima, Jumat (30/11).

Polana mengatakan, sesuai dengan prosedur pemeriksaan, apabila pesawat laik terbang, maka Aircraft Flight Maintenance Log (AFML) akan ditandatangani oleh engineer (release man), sehingga pesawat dapat terbang. Setelah pesawat mendarat, pilot akan melaporkan jika terdapat gangguan pada penerbangan, yang kemudian akan ditindaklanjuti dengan melakukan perbaikan dan pengujian.

"Setelah pengujian menunjukkan hasil baik, maka AFML ditandatangani oleh release man dan pesawat dinyatakan laik terbang," tambahnya.

KNKT juga mengeluarkan dua rekomendasi dalam laporan awalnya. Rekomendasi pertama, meminta Lion Air menjamin implementasi dari Operation Manual Part A subchapter 1.4.2 dalam rangka meningkatkan budaya keselamatan dan untuk menjamin pilot dapat mengambil keputusan untuk meneruskan penerbangan atau tidak. Rekomendasi kedua, Lion Air menjamin semua dokumen operasional diisi secara tepat.

Terhadap kedua rekomendasi ini, Polana menyatakan akan mendukung sepenuhnya dengan mastikan dan mengawal rekomendasi KNKT ini agar dilaksanakan oleh Lion Air. Lebih lanjut Polana juga menugaskan inspekturnya ikut serta dengan Tim KNKT untuk melakukan uji terbang menggunakan simulator Boeing di Seattle Amerika Serikat.

Pasca kecelakaan Lion Air JT610, Ditjen Hubud telah mengambil langkah-langkah penanganan dan antisipasi. Intensifikasi pemeriksaan terhadap seluruh pesawat melalui ramp check dan special inspection terhadap pesawat jenis B737-8 MAX yang beroperasi di Indonesia didapati hasil bahwa pesawat-pesawat tersebut laik terbang. Audit khusus terhadap Lion Air dan batam Aero Teknik juga telah dilakukan.

"Hasil ramp check dan special inspection, semuanya laik terbang. Kami juga lakukan audit khusus kepada Lion dan Batam Aero Teknik, hasilnya telah kami sampaikan sebagai referensi dalam investigasi yang dilakukan KNKT," tuturnya.

Polana menegaskan ia dan jajarannya akan meningkatkan pengawasan terhadap keselamatan penerbangan, apalagi dalam menghadapi masa angkutan udara Natal dan Tahun Baru 2018.

"Saya ingatkan, core business dalam penerbangan adalah safety. Kita punya 3S+1C (Safety, Security, Services + Compliance), namun yang terpenting adalah keselamatan, tidak ada toleransi dalam keselamatan, ini no go item, harus dipenuhi bila ingin berangkat," ungkapnya.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2zAzB4o
November 30, 2018 at 09:29PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2zAzB4o
via IFTTT

Uni Eropa akan Perpanjang Sanksi Terhadap Rusia

Sektor yang menjadi target adalah sektor pertahanan, energi, dan perbankan Rusia.

REPUBLIKA.CO.ID, BRUSSELS - Uni Eropa akan memperpanjang sanksi ekonomi terhadap Rusia bulan depan. Presiden Dewan Eropa, Donald Tusk, dilaporkan akan memimpin pertemuan puncak para pemimpin Uni Eropa pada 13-14 Desember.

Dalam pertemuan itu, Uni Eropa akan memutuskan perpanjangan saksi terhadap Moskow. Sektor yang menjadi target adalah sektor pertahanan, energi, dan perbankan Rusia.

"Eropa bersatu dalam mendukung kedaulatan dan integritas teritorial Ukraina. Inilah mengapa saya yakin Uni Eropa akan memperpanjang sanksi terhadap Rusia pada Desember," kata Tusk dalam konferensi pers di Argentina, tempat KTT G20 diselenggarakan.

Tusk mengatakan penggunaan kekuatan militer Rusia terhadap kapal angkatan laut Ukraina benar-benar tidak dapat diterima. Pada Ahad (25/11), penjaga perbatasan Rusia menembaki kapal-kapal Angkatan Laut Ukraina di Laut Azov, dan kemudian menyita kapal-kapal itu beserta awaknya.

Uni Eropa pertama menjatuhkan sanksi terhadap Rusia saat Moskow mencaplok semenanjung Krimea di Laut Hitam dari Kiev pada 2014. Uni Eropa kemudian memperpanjang sanksi ketika Moskow mendukung pemberontak yang memerangi pasukan pemerintah di timur Ukraina.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2AFzPXB
November 30, 2018 at 09:09PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2AFzPXB
via IFTTT

Pencarian Korban Kapal Multi Prima 1 Diperpanjang

Enam orang anak buah kapal belum ditemukan

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Mataram, I Nyoman Sidakarya mengatakan, pencarian terhadap enam anak buah kapal (ABK) KM Multi Prima 01 yang tenggelam di perairan Kapoposang Bali, Sulawesi Selatan, terus dilakukan.

"Memasuki hari ketujuh pencarian, Kantor Pencarian dan Pertolongan Mataram bersama unsur-unsur terkait lainnya masih terus berusaha menemukan sisa enam korban kapal Multi Prima 01 yang tenggelam di perairan Kapoposang Bali," ujar Sidakarya di Mataram, NTB, Jumat (30/11).

Ia menjelaskan, Basarnas Mataram telah menerjunkan tim rescue Pos SAR Kayangan dan dibantu anggota Pos AL Selat Alas untuk melakukan penyisiran di perairan Gili Sulat dan wilayah sekitarnya pada hari ini.

Ia menambahkan, pencarian di wilayah selatan dari lokasi kejadian dilakukan berdasarkan informasi dari nelayan yang diterima, di mana sempat ditemukan barang-barang tercecer di sekitar lokasi tersebut yang dicurigai merupakan muatan kapal Multi Prima 01.

"Pencarian hari ini menggunakan Rigit Inflatable Boat. Koordinasi ke nelayan-nelayan yang ada di sekitar area pencarian  tetap dilakukan dalam pencarian ini. Namun hingga pukul 18.00 Wita, pencarian belum membuahkan hasil," kata dia.

Sidakarya melanjutkan, berdasarkan dengan Standar Operasional Prosedur (SOP), proses pencarian ditutup hari ini mengingat telah melakukan tujuh hari pencarian.

"Terlepas hal tersebut, pencarian kita perpanjang hingga tiga hari ke depan terhitung mulai esok hari. Hal ini dilakukan berdasarkan hasil koordinasi dengan salah satu pihak keluarga korban yang datang berkunjung ke kantor kami pagi tadi," lanjutnya.

Sebelumnya, dia katakan, satu korban telah berhasil ditemukan oleh kapal MV JPO Virgo di arah timur laut dari lokasi kejadian dengan jarak sekitar 54 Nmi dalam keadaan selamat pada Rabu (28/11).

Berdasarkan informasi yang diterima pada Rabu (28/11) sekira pukul 14.30 wita, korban bernama Nahum Naibahas alias Riski asal Kupang, NTT, berhasil dievakuasi dengan kondisi lemas. Riski selanjutnya dibawa menuju Surabaya menggunakan kapal Senja Persada yang telah dipindahkan sebelumnya oleh pihak kapal MV JPO Virgo. Korban tersebut telah sampai di Surabaya dan telah mendapatkan perawatan lebih lanjut.

KM Multi Prima I yang membawa 14 ABK dengan rute Surabaya menuju Waingapu, NTT tenggelam dihantam gelombang saat berada di posisi perairan Kapoposang Bali pada Kamis (22/11) sekira pukul 18.00 Wita. Dia menyampaikan, delapan ABK telah berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat dan enam ABK lain belum ditemukan.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2U0LitW
November 30, 2018 at 09:07PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2U0LitW
via IFTTT

Ekonomi Digital Dukung Perempuan Jadi Pengusaha

Perempuan lebih banyak bekerja di sektor informal.

REPUBLIKA.CO.ID, 

BUENOS AIRES -- Era ekonomi digital telah meningkatkan literasi keuangan dan literasi digital khususnya untuk perempuan di Indonesia. Demikian disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam diskusi panel The Role of Finance for Women's Economic Empowerment di Buenos Aires, (29/11) sebagai rangkaian pertemuan tahunan negara-negara anggota G20.

Selain Menkeu, dalam acara ini hadir panelis lain yaitu Presiden Bank Dunia Jim Young Kim, Gubernur Provinsi Buenos Aires Maria Eugenia Vidal dan  Sekretaris Hubungan Ekonomi India Subhash Chandra Gark.

Menkeu mengatakan para pengusaha yang sebelumnya tidak punya akses terhadap pasar, menjadi sangat mudah terhubung dengan pasar. Perkembangan ini sangat membantu perempuan terlibat aktif dalam inklusi keuangan.

Ekonomi Digital di Asia Tenggara Bernilai Rp 1.048 Triliun

Dalam diskusi panel dengan moderator Ratu Kerajaan Belanda Ratu Maxima, Menkeu menjelaskan bahwa perempuan lebih banyak bekerja di sektor informal karena sesuai dengan karakteristiknya yaitu masih bisa menjaga keluarga.

“Adanya perusahaan unicorn di Indonesia telah memudahkan perempuan untuk bisa menjalankan dua hal yaitu menjaga keluarga dan mencari uang dalam waktu yang sama. Salah satu efek positif perubahan teknologi adalah meningkatnya inklusi keuangan untuk perempuan,” ujar Sri melalui siaran pers yang diterima Republika.co.id, Jumat (30/11).

Menurut Menkeu, peningkatan inklusi keuangan perempuan akan meningkatkan kesejahteraan, mengurangi kemiskinan, dan menjembatani kesenjangan yang sering menjadi permasalahan negara berkembang. Dalam perkembangan teknologi, Menkeu menyampaikan adanya tantangan untuk meningkatkan inklusi digital bagi perempuan.

Kemampuan literasi digital yang lebih rendah, kurangnya jaminan untuk mendapatkan pembiayaan lembaga keuangan formal, dan lebih nyaman dengan sektor informal merupakan tantangan dari sisi permintaan. Dari sisi penawaran, perempuan menghadapi kendala yaitu masih adanya kesenjangan informasi dan infrastruktur teknologi khususnya di daerah 3T (Tertinggal, Terdepan, Terluar) yang bisa dioptimalkan oleh perempuan, dan kurangnya variasi jenis pembiayaan untuk menjangkau perempuan belum bankable.

Menghadapi tantangan tersebut, Menkeu menyampaikan beberapa hal yang dilakukan oleh Pemerintah Indonesia. Menkeu menjelaskan bahwa pembangunan infrastruktur menjadi penting untuk mengatasi permasalahan digital bagi Indonesia sebagai negara kepulauan seperti pembangunan satelit, pemerataan tenaga listrik, dan infrastruktur lunak seperti pendidikan.

Dalam menciptakan lingkungan untuk mendukung inklusi digital, Kementerian Keuangan telah melakukan kebijakan untuk meningkatkan peran aktif perempuan. “Dari sisi fiskal, Indonesia telah menerapkan kebijakan anggaran yang responsif gender. Kebijakan yang disusun adalah dengan budget tagging, untuk memastikan berapa rupiah yang dibelanjakan untuk agenda terkait gender,” kata Sri.

Menkeu mencontohkan kebijakan yang dilakukan di Kementerian Keuangan antara lain dengan kebijakan tidak dipotong tunjangan bagi pegawai yang cuti melahirkan, cuti untuk ayah bagi istri yang melahirkan, serta diadakannya tempat penitipan anak dan ruang laktasi di kantor. Kebijakan ini disusun untuk memastikan bahwa pegawai perempuan tidak berhenti bekerja dan bisa menjalankan kewajiban sebagai ibu dan pegawai.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2AAh1cz
November 30, 2018 at 09:07PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2AAh1cz
via IFTTT

PSIS Semarang Berharap Bisa Merumput di Stadion Jatidiri

Semusim ini PSIS bermarkas di Stadion Moch Soebroto, Magelang.

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- PSIS Semarang berharap sudah bisa menggunakan Stadion Jatidiri sebagai kandang saat melakoni kompetisi sepak bola Liga 1 Indonesia musim depan. Manajer PSIS Semarang Setyo Agung Nugroho mengatakan, penggunaan Stadion Jatidiri sangat tergantung dari instansi terkait yang mengelolanya.

"Harapannya bisa pakai Jatidiri musim depan," kata Agung, Jumat (30/11).

Manajemen PSIS, lanjut Agung, menyampaikan terima kasih kepada pemerintah daerah dan masyarakat Magelang setelah selama semusim ini tim kebanggaan Ibu Kota Jawa Tengah bermarkas di Stadion Moch Soebroto.

Namun jika Stadion Jatidiri belum memungkinkan untuk digunakan, kata Agung, maka PSIS berharap masih bisa bermarkas di Magelang. "Kalau masih harus di Magelang, mudah-mudahan warga Magelang bisa menerima," katanya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Jawa Tengah Urip Sihabuddin meminta penggunaan Stadion Jatidiri Semarang yang masih dalam tahap renovasi menunggu penyelesaian pembangunan lintasan atletik. "Untuk lapangan sebenarnya sudah jadi, tapi lintasan atletik di sekelilingnya yang selanjutnya dikerjakan," kata dia.

Urip melanjutkan, pembangunan lintasan atletik merupakan satu bagian dari lapangan sepak bola dan membutuhkan perhatian khusus. Menurut dia, pembuatan lintasan atletik tersebut harus dilakukan sekaligus dan jangan sampai terganggu. Ia mengharapkan penggunaan stadion ini menunggu hingga tuntas pemasangan lintasan atletik agar tidak ada kendala dalam pengerjaannya.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2rfI6NY
November 30, 2018 at 09:06PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2rfI6NY
via IFTTT

Jadwal Partai Final Liga 2 Diundur Sehari

Win minta seluruh pemain tampil serius meski target lolos ke Liga 1 sudah tercapai.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Manajer Semen Padang Win Benardino mengatakan, partai final Liga 2 Semen Padang menghadapi PSS Sleman di Stadion Pekansari Cibinong, Jawa Barat, diundur dari yang semula Senin (3/12) menjadi Selasa (4/12). Namun ia tak bisa memastikan alasan pasti pengunduran jadwal itu.   

"Kami mendapatkan informasi penundaan laga tersebut melalui telepon dari PT Liga Indonesia Baru (LIB), namun secara tertulis kami belum menerimanya," kata Win, Jumat (30/11).    

Win mengatakan, pengunduran jadwal tersebut dapat dipastikan terjadi. Akibatnya, skuat Kabau Sirah harus mengubah jadwal kepulangan ke Kota Padang.    

Menurut Win, penundaan laga ini mengakibatkan biaya tiket pesawat dan hotel bertambah karena melakukan penundaan kepulangan dan perpanjangan waktu menginap di hotel.  "Kami berharap tentu harus ada kompensasi akibat keputusan ini, yang jelas kami tetap berangkat Sabtu pagi dan membawa 27 pemain di laga final nanti," ujar dia.   

Menghadapi partai final, Win meminta seluruh pemain tampil serius meskipun target tim lolos ke Liga 1 musim depan telah tercapai. Menurut dia, ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi tim, jika berhasil menundukkan PSS Sleman dan keluar sebagai juara Liga 2.   

Win mengatakan, saat ini tim fokus untuk mempersiapkan diri untuk menampilkan permainan terbaik ketika menghadapi PSS Sleman di laga final. "Kami layak mengangkat piala tersebut, caranya dengan berjuang dan memberikan penampilan terbaik. Semoga kami dapat keluar sebagai juara," katanya berharap.    

Selain itu untuk memotivasi pemain, jajaran manajemen telah menyiapkan bonus khusus bagi tim apabila berhasil meraih juara Liga 2 2018. Bonus itu berbeda dengan bonus karena telah berhasil membawa tim ini lolos ke Liga 1 musim depan.    

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2AAEPwM
November 30, 2018 at 09:02PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2AAEPwM
via IFTTT

Prabowo Sebut Korupsi di Indonesia Stadium 4, Ini Kata KPK

KPK mengusulkan agar UU Tipikor diperbaiki

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo menanggapi pernyataan capres Prabowo Subianto soal korupsi di Indonesia seperti kanker stadium empat. Ia mengatakan penanganan korupsi sudah semakin membaik. Hal tersebut dapat dilihat dari ranking yang diperoleh Indonesia dari berbagai lembaga. Termasuk jika dibandingkan dengan negara-negara lain di kawasan. 

"Dari data rilis oleh Transparasi Internasional pada tahun 1999 korupsi indeksi kita skor 17. Secara pelan-pelan naik, pelannya itu kita masih prihatin karena mesti cepat kalau sadar. Sekarang sudah 37 skor CPA, kalau tahun 1999 kita ASEAN paling bawah jelek. Sekarang di ASEAN di atas kita Singapura, Malaysia 51 skornya,  kemudian Brunai. Jadi dulu Vietnam,  Fiilipina diatas kita sekarang sudah dibawah kita," tutur Agus di Plaza Festival Jakarta, Jumat (30/11).

Agus mengakui pemberantasan korupsi tidaklah mudah karena semua pihak harus ikut bergerak dan terlibat. Untuk itu banyak hal yang harus diperbaiki.

"Jadi usulan UU Tipikor salah satu yang ingin kita diperbaiki, tapi banyak hal yang ingin kita perbaiki," tambah Agus.

Saat ini, lanjut Agus, KPK terus mendesak Pemerintah melakukan revisi terhadap Undang-Undang (UU) Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Nomor 31 Tahun 1999 lantaran masih banyaknya praktik korupsi di Indonesia. Agus juga menyebut bahwa UU Tipikor  Indonesia belum sepenuhnya meratifikasi United Nations Convention Against Corruption (UNCAC) ke dalam Undang-undang Nomor 7 tahun 2006 tentang Pengesahan UNCAC tahun 2003. Menurut Agus, pemerintah baru menjalankan 8 rekomendasi hasil review implementasi UNCAC. Sementara itu, 24 rekomendasi dari review implementasi UNCAC belum dilaksanakan pemerintah sepenuhnya.

"Termasuk ingin, kalau diperbaiki UU KPK juga boleh karena KPK perlu diperkuat  ad hoc tidak ada lagi. Kami yakinkan bahwa pencegahan dan pemberantasan pasti tidak mungkin dilakukan KPK, semua harus bergerak, media massa dan generasi muda saat ini harus sadarkan dan sebarkan virus anti korupsi kemana-kemana," tegas Agus.

Sebelumnya, Prabowo menyebut Indonesia masuk darurat korupsi karena dari pejabat negara, kalangan anggota dewan, menteri dan hakim tertangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Menurut dia, isu utama di Indonesia saat ini adalah persoalan korupsi yang sudah menjalar ke semua lapisan pejabat sehingga harus segera di atasi.

"Isu utama di Indonesia sekarang adalah maraknya korupsi, yang menurut saya sudah seperti kanker stadium empat," ujar Prabowo.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2TUHpGK
November 30, 2018 at 08:53PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2TUHpGK
via IFTTT

Program Pemberdayaan ACT Sejahterakan Petani Boyolali

Warga Boyolali dilatih bertani dengan sistem yang lebih modern.

REPUBLIKA.CO.ID, BOYOLALI--Pemberdayaan pertanian menjadi salah satu langkah kongkrit Aksi Cepat Tanggap (ACT) Regional Jawa Tengah dalam mendorong swa sembada pangan sekaligus meningkatkan kesejahteraan petani.Upaya ini dilakukan oleh ACT Regional Jawa Tengah melalui pemberdayaan tanaman timun bagi para petani di Desa Keyongan, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali, Provinsi Jawa Tengah.

Kepala Program ACT Jawa Tengah, Giyanto mengatakan, upaya memberdayakan petani dalam mendorong kesejahteraan dilakukan dengan budidaya tanaman timun (mentimun). Satu tahun setelah program pemberdayaan ini digulirkan, kini telah membuahkan hasil.

"Para petani sasaran program di Desa Keyongan telah mampu menikmati hasil jerih payah mereka," ungkapnya, Jumat (30/11).

Ia juga menjelaskan, program pemberdayaan melalui pembibitan plasma ini bermula dari keprihatinan tim ACT Jawa Tengah saat para petani masih berpenghasilan sangat rendah.

Kondisi ini sungguh ironis, karena lahan pertanian yang begitu subur belum dapat mensejahterakan masyarakatnya. Sehingga ACT mencoba mengurai permasalahan sekaligus memberikan solusinya.

Salah satu problem yang dihadapi para petani di Desa Keyongan disebabkan mereka  belum mengetahui cara bertani dengan sistem yang lebih modern. Persoalan distribusi pupuk dan permodalan sistem rentenir turut menjerat petani.

"Sehingga semakin sulit untuk membangkitkan daya saing produk lokal,” kata Giyanto.

Melihat kondisi geografis dan juga pangsa pasar yang sesuai, maka dipilihlah pembudidayaan buah mentimun yang berlokasi di Desa Keyongan. ACT Jawa Tengah sebelumnya telah  melakukan riset lapangan untuk daerah di Jawa Tengah yang memiliki potensi serupa.

"Desa Keyongan cukup ideal untuk budidaya tersebut," tambahnya.

Siswanto, selaku koordinator petani di Desa Keyongan, mengaku sejak setahun yang lalu program digulirkan para petani sudah berhasil memanen Timun sebanyak lima kali.

Riset yang  dilakukan bersama ACT Regional Jawa Tengah tidak lain demi membangkitkan petani miskin didaerah terpencil. "Karena kami mengendalikan harga benih dengan sistem plasma dan dengan harga yang selalu stabil,” tuturnya.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2E6pcBE
November 30, 2018 at 08:50PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2E6pcBE
via IFTTT

Kontra Persebaya, PSMS akan Jalani Laga Hidup-Mati

Laga ini akan menjadi penentu nasib PSMS untuk bertahan di kompetisi Liga 1.

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- PSMS Medan akan menjalani laga hidup-mati melawan tamunya, Persebaya Surabaya, pada laga pekan ke-32 Liga 1 Indonesia. Kedua tim akan bertarung di Stadion Teladan Medan, Sumatra Utara, Sabtu (1/12).

"Kami siap untuk besok. Harus tetap yakin dan optimistis. Kami harus berpikir untuk menang. Itu laga yang sangat penting bagi kami," kata Pelatih PSMS Peter James Butler, Jumat (30/11).

Hasil pertandingan pekan ke-32 ini akan menjadi penentu nasib PSMS di kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air pada musim depan. Jika kalah, peluang bertahan di Liga 1 musim depan semakin tipis. Namun bila menang, asa masih terbuka dengan sisa dua pertandingan akhir.

Butler mengatakan, Persebaya tidak mudah dikalahkan. Apalagi tim yang bercokol di posisi enam klasemen dengan 47 poin itu juga memiliki ambisi besar menang tiap pertandingan. Dalam empat pertandingan terakhir yang dilakoni, skuat Green Force sukses memetik kemenangan.

Hal yang paling krusial adalah arsitek tim Persebaya Djajang Nurdjaman tentu mengenal betul setiap karakter pemain PSMS yang memang pernah dilatihnya saat PSMS promosi dari Liga 2.

"Saya tahu pasti Djajang Nurdjaman, dia pasti sangat tahu kelemahan kami karena di putaran pertama liga ia masih melatih PSMS sebelum ke Persebaya. Tapi tentu dia tidak tahu strategi yang akan kami terapkan besok," kata Butler.

Sementara, Djajang Nurdjaman mengaku meski Persebaya saat ini sudah aman dari zona degradasi, namun anak-anak asuhnya akan tetap bermain maksimal untuk membawa pulang poin dari Medan. "Tentu kami punya target bisa menang dan kami sudah menyiapkan strategi. Kami tetap akan main dengan sportivitas tinggi," jelasnya.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2Sk0lgI
November 30, 2018 at 08:49PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2Sk0lgI
via IFTTT

Timnas Basket Indonesia Lolos Kualifikasi Piala Asia 2021

Indonesia bidik lolos ke putaran final Piala Asia 2021 demi tampil di Piala Dunia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim nasional (timnas) bola basket Indonesia berhasil lolos ke fase kualifikasi Piala Asia FIBA tahun 2021 usai memastikan tempat di empat besar prakualifikasi Zona Timur (Eastern region). Indonesia tak tergeser statusnya sebagai empat tim terbaik Zona Timur setelah menaklukkan Singapura dengan skor 67-57 dalam laga di Stadium 29, Thailand, Jumat (30/11).

"Kami bisa menang dan lolos ke kualifikasi Piala Asia. Posisi empat besar ini memang target kami," ujar pelatih timnas Indonesia Fictor Roring, Jumat.

Timnas bola basket Indonesia saat ini berada di posisi keempat klasemen sementara prakualifikasi zona timur Piala Asia 2021 dengan enam poin.

Peringkat itu tidak akan tergeser oleh dua tim di bawahnya yakni Singapura serta Macau yang masing-masing berpoin empat dan tiga. Singapura dan Macau akan saling berhadapan pada laga terakhir, Sabtu (1/12). Apa pun hasil laga tersebut tidak akan memengaruhi posisi Indonesia.

Selain Indonesia, tiga tim lain yang lolos ke kualifikasi Piala Asia 2021 dari prakualifikasi Wilayah Timur yaitu Guam, Malaysia, dan Thailand. Meski sudah memastikan tempat di kualifikasi Piala Asia, Fictor Roring menyebut skuatnya masih memiliki kekurangan terutama dari sisi kesalahan atau turnovers.

Pemain timnas, lanjut Fictor, terkadang melakukan tindakan ceroboh meski tidak dalam tekanan lawan. Pelatih yang akrab disapa Ito itu pun meminta hal tersebut tidak terulang dalam laga terakhir kontra Thailand, Sabtu (1/12), yang tidak lagi menentukan bagi kedua tim. "Kami harus fokus dan konsentrasi sepanjang laga," jelas dia.

Timnas Indonesia ditargetkan lolos ke putaran final Piala Asia 2021 demi tampil di Piala Dunia 2023. Indonesia bertindak sebagai tuan rumah bersama Jepang dan Filipina di Piala Dunia 2023.

Federasi Bola Basket Dunia (FIBA) mewajibkan Indonesia berada di posisi delapan besar Piala Asia 2021 agar dapat tampil di putaran final Piala Dunia 2023.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2rfEonw
November 30, 2018 at 08:46PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2rfEonw
via IFTTT

World Zakat Forum Dorong Zakat untuk Solusi Masalah Umat

Banyak permasalahan umat bisa diselesaikan dengan zakat global.

REPUBLIKA.CO.ID, MELAKA -- Para pegiat zakat dunia ini akan berkumpul di World Zakat Forum (WZF) International Conference 2018 yang digelar di Melaka, Malaysia pada 5-6 Desember 2018. Sebanyak  300 peserta dari berbagai negara ini akan mendorong penguatan kerja sama antarorganisasi pengelola zakat di dunia untuk mewujudkan kesejahteraan umat.

Acara akan dihadiri oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional RI, Bambang Brodjonegoro dan Menteri Agama Malaysia, Mujahid Yusof Rawa serta 31 pembicara dari 16 negara seperti Inggris, India, Nigeria, Bosnia-Herzegovina dan Afrika Selatan.

Sekretaris Jenderal WZF,  Bambang Sudibyo, mengatakan gerakan zakat global dapat mengambil peran penting  dengan mendistribusikan dan memberikan bantuan bagi mereka yang kurang mampu baik secara finansial maupun non-finansial.

"Dunia Islam akhir-akhir ini menghadapi masalah kompleks serta tantangan yang datang dari internal dan eksternal seperti stigma dan stereotip negatif mengenai berbagai masalah menyebabkan  muslim menjadi korban diskriminasi dan tekanan. Dari internal, di antara sesama muslim, banyak yang minim kepedulian kepada muslim yang kurang mampu," katanya, Kamis (29/11).

Fakta yang terjadi, kemiskinan di dunia ditemukan di banyak negara-negara muslim, sehingga melemahkan posisi dunia muslim. Hal ini diperburuk dengan keterbelakangan di sektor pendidikan, sains dan teknologi, ditambah kapasitas sumber daya manusia yang lebih lemah.

"Sebagai bagian untuk menjawab berbagai masalah tersebut,  kehadiran zakat seharusnya dapat menjadi modal strategis bagi dunia islam untuk melepaskan diri dari ketergantungan  jangka panjang dari negara-negara barat atau dari belahan bumi utara yang menjadi perpanjangan tangan kolonialisasi wajah baru," katanya.

Kebangkitan dunia muslim harus dimulai dari keberhasilan menyelesaikan masalah umat secara mandiri, mandiri di antara dunia muslim sendiri dengan cara memperkuat peran zakat sebagai 'senjata sosial-ekonomi' untuk digunakan dalam menghadapi kapitalisme dan liberalisme.

Penggunaan zakat harus memiliki arti strategis untuk memperkuat ukhuwah (persaudaraan), kolaborasi, dan solidaritas di antara bangsa-bangsa muslim untuk mencapai tujuan bersama.

Selain itu, gerakan zakat global juga dapat mendukung pengembangan aspek dasar manusia, seperti sektor kesehatan dan pendidikan. Berbagai tema akan dibahas, seperti Kerangka Peraturan dan Kelembagaan Zakat, Tujuan Zakat dan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), Penilaian dan Pengukuran Sistem Zakat, Masalah Fiqh-zakat kontemporer dan kerja sama zakat antarnegara.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2FPXavA
November 30, 2018 at 08:46PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2FPXavA
via IFTTT

FIFA akan Batasi Jumlah Pemain Pinjaman di Tiap Klub

Sejumlah klub Eropa menggunakan sistem peminjaman untuk menjaga jumlah talenta muda.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) merencanakan pembatasan jumlah pemain di suatu klub yang bisa dipinjamkan ke klub lain untuk musim kompetisi 2020/2021. Batasan jumlah pemain yang bisa dipinjamkan akan diumumkan FIFA awal tahun depan.

Sejumlah klub Eropa menggunakan sistem peminjaman untuk menjaga jumlah talenta muda yang dimiliki agar punya pengalaman bertanding dalam tim utama. Pada akhirnya untuk mendapatkan keuntungan, para pemain muda yang berkembang akan dijual.

The Times, Jumat (30/11) melaporkan bahwa pembatasan itu telah diratifikasi oleh FIFA. Kemungkinan batas maksimal yang bisa dipinjamkan adalah enam hingga delapan pemain untuk dua kali penjanjian oleh salah satu dari dua klub dalam satu musim.

Sebelumnya, awal tahun FIFA ini menyatakan bahwa para pemangku kepentingan organisasi itu yang terdiri perwakilan klub, liga, pemain, dan asosiasi sepak bola nasional, telah mendukung proposal untuk mereformasi sistem tranfer.

Sebuah laporan gugus tugas FIFA, yang dilihat Reuters, menyebutkan bahwa sistem yang saat ini berlaku seringkali menghalangi pemain-pemain muda untuk mengembangkan bakat secara penuh. Dalam laporan itu juga disebutkan bahwa ada satu klub yang meminjamkan hingga 146 pemainnya pada periode 2011-2017.

Menyusul pertemuan di London, September lalu, para pemangku kepentingan sepak bola setuju bahwa peminjaman pemain seharusnya bertujuan untuk pengembanganan pemain muda, bukan untuk tujuan komersial.

Pertemuan tersebut juga mendesak perlu regulasi yang lebih ketat bagi para agen pemain. Termasuk batasan jumlah uang yang bisa diterima dan berapa banyak yang bisa diwakili dalam transaksi.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2rcsvhZ
November 30, 2018 at 08:43PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2rcsvhZ
via IFTTT

Persela Bertekad Pertahankan Laga Kandang Terakhir

Persela memiliki rekor belum pernah terkalahkan di kandang

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persela Lamongan akan menjamu Persib Bandung di Stadion Surajaya, Sabtu (30/11). Persela memiliki rekor belum pernah terkalahkan di kandang selama kompetisi Liga 1 2018 berlangsung.

Pelatih Persela, Aji Santoso ingin mempertahankan rekor tersebut. Menurutnya, laga ini menjadi pertaruhan terakhir untuk anak asuhnya menjaga rekor tersebut.

"Saya berharap pertandingan nanti kita bisa meraih poin maksimal karena pertandingan ini juga sangat penting buat kami. Seluruh pemain sudah saya minta untuk mengamankan poin di kandang," kata Aji, Jumat (30/11).

Menurutnya, meski tanpa juru gedornya, Loris Arnauld dan anak emasnya Gian Zola, Persela tetap dapat bersaing dengan Persib. Loris terkena sanksi larangan bertanding atas kartu merahnya dan Zola berstatus pinjaman dari Persib sehingga tidak diizinkan bermain.

"Saya masih percaya dengan pemain pemain yang ada, mudah-mudahan pertandingan bisa berjalan baik," tegasnya.

Aji mengakui kekalahannya dari Borneo FC pekan lalu tidak mengganggu mental anak asuhnya. Karena meskipun kalah dengan skor tipis 3-2, anaknya tetap memiliki semangat juang yang tinggi

"Yang jelas anak-anak sudah maksimal. Masih ada kesempatan kita perbaiki masalah finishing," tegas mantan pelatih Arema tersebut.

Aji memang tidak main-main dengan kekuatan Persib. Menurutnya, Persib akan mendapatkan kekuatan dengan kembalinya Febri dari Timnas.

"Bagi kami tidak ada masalah, karena kami lebih fokus pada internal tim, bagaimana anak-anak bisa tampil maksimal apalagi ini pertandingan kandang terakhir. Paling tidak kami bisa memberikan hadiah yang manis bagi para pecinta Persela, karena ini pertandingan terakhir," tutup Aji.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2E67Nsu
November 30, 2018 at 08:33PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2E67Nsu
via IFTTT

Ruang Terbuka Hijau Baru untuk Masyarakat

Hutan kota Kemayoran

Foto: Republika TV/Havid Al Vizki
EMBED
Hutan kota Kemayoran sebelumnya kurang terawat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Kementerian Sekretariat Negara melalui Pusat Pengelola Kemayoran inisiasi revitalisasi hutan kota, waduk, dan rawa yang kurang terawat akan dijadikan hutan kota Kemayoran.

Direktur Perencanaan dan Pembangunan Badan Layanan Umum Pusat Pengelola Kawasan Kemayoran, Riski Renando mengatakan hutan kota Kemayoran sebelumnya kurang terawat, padahal ada potensi untuk dijadikan ruang terbuka hijau.

Riski mengatakan, tidak banyak ruang terbuka hijau yang luas di Jakarta. Hutan kota tersebut akan dikelola yang nantinya bisa digunakan untuk masyarakat.

Ia menambahkan hutan kota Kemayoran bukan hanya untuk konservasi tapi dijadikan tempat rekreasi. Namun, Riski menuturkan segala macam fasilitas tersebut akan bisa digunakan pada tahun 2019.

Berikut video lengkapnya.

  • Videografer:
  • Havid Al Vizki
  • Video Editor:
  • Fian Firatmaja

Dapatkan Update Berita Republika

TERPOPULER

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2Sipd8r
November 30, 2018 at 08:31PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2Sipd8r
via IFTTT

Mensos: Akses dan Sarana untuk Difabel Jauh dari Sempurna

Kemensos punya tanggung jawab berkaitan dengan pembangunan SDM-nya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita mengakui akses dan sarana yang ramah bagi penyandang disabilitas masih jauh dari sempurna. Ia pun menilai perlu banyak perbaikan untuk bisa memfasilitasi para penyandang disabilitas.

"Boleh kita jujur bahwa akses yang ramah kepada penyandang disabilitas masih jauh dari sempurna dan masih perlu penyempurnaan khususnya di daerah lain di luar Jakarta," kata dia di Jakarta, Jumat (30/11).

Meski bukan ranah Kemensos, tetapi ia menegaskan terus mendorong agar kementerian terkait dan pemerintah daerah memperhatikan sarana dan prasarana yang ramah bagi kalangan penyandang disabilitas. "Kami terus melakukan dorongan. Kemensos punya tanggung jawab berkaitan dengan pembangunan SDM-nya," kata dia.

Kementerian Sosial akan menggelar peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) pada Senin, 3 Desember 2018, di Mal Summarecon Bekasi, Provinsi Jawa Barat yang rencananya dihadiri Presiden Joko Widodo (Jokowi). Melalui kegiatan dengan tema Indonesia Inklusi dan Ramah Disabilitas itu, Kemensos ingin mengajak semua pihak untuk bersama-sama mewujudkan Indonesia yang ramah terhadap penyandang disabilitas.

Ketua Umum Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Gufroni Sakaril mengatakan bahwa peringatan HDI 2018 akan memberikan makna besar bagi pembangunan disabilitas di Indonesia.

"Kami sebenarnya ingin dipahami sebagai manusia biasa saja bukan luar biasa. Kami sama dengan yang lain butuh makan, minum, ingin pintar tapi ternyata banyak yang mengalami hambatan belum sekolah atau mendapat layanan kesehatan yang baik," kata dia.

Ia mengharapkan bahwa melalui peringatan HDI 2018 masyarakat bisa lebih baik dalam memahami hak-hak penyandang disabilitas.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2E53SMz
November 30, 2018 at 08:24PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2E53SMz
via IFTTT

Menhub Serahkan Bus ke UMM

Kemenhub juga memberikan bus ke beberapa perguruan tinggi

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi menyerahkan secara resmi sebuah bus kepada Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Tak hanya UMM, Kemenhub juga memberikan bus ke beberapa perguruan tinggi.

"Hari ini saya menyerahkan bus ini kepada bapak rektor UMM, tahun depan kita akan serahkan lagi sebagai bagian kebersamaan kita," tutur Menhub di Malang, Jawa Timur pada Jumat.

Kemenhub sendiri mengalokasikan 180 bus pada tahun ini, dan 100 bus lainnya untuk tahun depan. "Tahun ini 180 bus, tahun depan ada 100 lagi," ujar Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi kepada wartawan.

Penyerahan bus itu dilakukan oleh Menhub kepada Rektor UMM H.Fauzan usai kuliah umum dan talkshow di kampus UMM. Dalam acara tersebut, Menhub memaparkan beragam pencapaian selama empat tahun pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Turut hadir Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Muhadjir Effendy sebagai narasumber di kuliah umum dan acara talkshow tersebut. Tidak hanya menjadi narasumber, Menhub juga dinobatkan sebagai anggota kehormatan kampus UMM yang diberikan secara resmi oleh Rektor UMM H. Fauzan.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2U2ycfs
November 30, 2018 at 08:17PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2U2ycfs
via IFTTT

Olahraga Harus Bisa Menjadi Industri

Direktur Utama Pusat Pengelola Kompleks Gelora Bung Karno, Winarto (kiri)

Foto: Republika TV/Havid Al Vizki
EMBED
Jika olahraga menjadi industri maka akan ada tanggung jawab.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Direktur Utama Pusat Pengelola Kompleks Gelora Bung Karno, Winarto menuturkan, olahraga harus bisa menjadi industri. Jika olahraga menjadi industri maka akan ada tanggung jawab dari orang-orang yang terlibat di dalamnya.

Winarto mengatakan, jika sudah ada profesi maka olahraga itu akan menjadi profesional begitu juga dengan atletnya. Jika sudah berjalan seperti itu maka beban pemerintah akan ringan.

Hal ini perlu didorong terutama untuk olahraga selain sepak bola. Menurutnya, sepak bola sudah berjalan menjadi industri, hanya saja kepengurusannya yang belum baik.

Berikut video lengkapnya.

  • Videografer:
  • Havid Al Vizki
  • Video Editor:
  • Fian Firatmaja

Dapatkan Update Berita Republika

TERPOPULER

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2DQMmei
November 30, 2018 at 08:16PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2DQMmei
via IFTTT

Tak Ada Alasan Bagi Persib untuk Kalah di Kandang Persela

Ini akan menjadi laga tandang terakhir Persib sebelum kompetisi Liga 1 berakhir.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan bertandang di kandang Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (1/12) besok. Ini akan menjadi laga tandang terakhir Persib sebelum kompetisi Liga 1 berakhir.

Asisten pelatih Persib Yaya Sunarya mengaku jajaran pelatih menargetkan hasil maksimal untuk Maung Bandung. Baginya, tidak ada alasan bagi Persib untuk takluk dari Persela.

"Kami tahu selama mengalami sanksi, berat sekali untuk melakukan pertandingan dan besok pertandingan terakhir (tandang) dan kami tahu Persela bagus sekali. Mudah-mudahan ini menjadi rangsangan positif bagi kami," kata Yaya, Jumat (30/11).

Persib memang kembali dengan tim intinya. Pemain Persib yang juga timnas Febri Hariyadi telah kembali mengabdi negara. Sementara, dua juru gedor Persib, Ezechiel N'Duoassel dan Jonathan Bauman dipastikan turun ke rumput hijau. "Harapannya kami terus mendukung sampai akhir pertandingan. Ini adalah laga away dan kami sudah coba persiapkan terbaik dan mengevaluasi dari pertandingan Perseru. Mudah-mudahan kerja maksimal dan konsentrasi penuh untuk hasil terbaik," tegasnya.

Persib memang memiliki rekor buruk di kandang Persela. Selama keduanya bertemu dalam kompetisi resmi, Persib belum mampu menaklukan Persela di kandangnya. Namun Yaya tidak ingin melihat hasil pertandingan hanya dari statistik. "Kami tidak pernah dapat hasil di Lamongan ini catatan tersendiri dan mudah-mudahan besok mendapat hasil."

Saat ini, Persib berada di urutan ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 50 poin. Sementara, Persela berada di urutan 13 dengan raihan 42 poin.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2KJfOEq
November 30, 2018 at 08:16PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2KJfOEq
via IFTTT

KPK Perpanjang Penahanan 6 Tersangka Suap DPRD Malang

Perpanjangan penahanan selama 30 hari dimulai tangal 2 Desember 2018

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan perpanjangan penahanan terhadap 6 tersangka kasus suap pembahasan APBD-P Pemerintah Kota Malang tahun Anggaran 2015. Keenam tersangka itu yakni, Erni Farida (PDI-P), Sony Yudiarto (Demokrat), Teguh Puji Wahyono (Gerindra), Ribut Haryanto (Golkar), Choirul Amri (PKS) dan Harun Prasojo (PAN).

"Hari ini dilakukan perpanjangan penahanan selama 30 hari dimulai tangal 2 Desember 2018 sampai dengan  31 Desember 2018 untuk 6 tersangka yaitu: EFA, SYD, TPW, CAI, RHO, dan HPO," kata Kabiro Humas KPK Febri dalam pesan singkatnya, Jumat (30/11).

Sebelumnya, pada Rabu (28/11) penyidik juga memperpanjang penahanan selama 30 hari terhadap empat belas tersangka, yakni Diana Yanti (PDI-P), Sugianto (PKS), Hadi Susanto (PDI-P), Afdhal Fauza (Hanura), Syamsul Fajrih (PPP), Indra Tjahyono (Demokrat), Imam Ghozali (Hanura). Kemudian, Moh Fadli (Nasdem), Asia iriani (PPP), Arief Hermanto (PDI-P), Choeroel Anwar (Golkar), Mulyanto (PKB), Suparno (Gerindra) dan Teguh Mulyono (PDI-P).

"Pada 28 November 2018 dilakukan perpanjangan penahanan terhadap 14 orang tersangka Anggota DPRD Malang selama 30 hari ke depan, sejak tanggal 2 Desember 2018 hingga tanggal 31 Desember 2018," kata Febri.

Diketahui saat ini sebanyak 41 anggota DPRD Kota Malang ditetapkan menjadi  tersangka suap terkait persetujuan penetapan Rancangan Peraturan Daerah (Perda) Kota Malang tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2015. Para anggota DPRD kota Malang itu diduga menerima suap dari Wali Kota nonaktif Malang Moch Anton.

Tak hanya anggota dewan, dalam kasus ini KPK juga menetapkan Wali Kota nonaktif Malang Moch Anton dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Pengawasan Bangunan Jarot Edy Sulistiyono.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2BHfCm2
November 30, 2018 at 08:13PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2BHfCm2
via IFTTT

Persela akan Pertahankan Kemenangan di Laga Kandang Terakhir

Aji mengakui kekalahan dari Borneo di pekan lalu tak mengganggu mental pemain.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persela Lamongan akan menjamu Persib Bandung di Stadion Surajaya, Sabtu (30/11). Persela memiliki rekor belum pernah terkalahkan di kandang selama kompetisi Liga 1 2018 berlangsung.

Pelatih Persela Aji Santoso ingin mempertahankan rekor tersebut. Menurutnya, laga ini menjadi pertaruhan terakhir untuk anak asuhnya untuk menjaga rekor tersebut.

"Saya berharap pertandingan nanti bisa meraih poin maksimal karena pertandingan ini juga sangat penting buat kami. Seluruh pemain sudah saya minta untuk mengamankan poin di kandang," kata Aji, Jumat (30/11).

Menurut Aji, meski tanpa juru gedornya Loris Arnauld dan anak emasnya Gian Zola, Persela tetap dapat bersaing dengan Persib. Loris terkena sanksi larangan bertanding atas kartu merahnya dan Zola berstatus pinjaman dari Persib sehingga tidak diizinkan bermain. "Saya masih percaya dengan pemain-pemain yang ada, mudah-mudahan pertandingan bisa berjalan baik," tegasnya.

Aji mengakui kekalahannya dari Borneo FC di pekan lalu tidak mengganggu mental anak asuhnya. Karena meskipun kalah dengan skor tipis 3-2, anaknya tetap memiliki semangat juang yang tinggi. "Yang jelas anak-anak sudah maksimal, masih ada kesempatan gelandang untuk finishing, kami perbaiki masalah finishing," jelas mantan pelatih Arema tersebut.

Aji memang tidak main-main dengan kekuatan Persib. Menurutnya, Persib akan mendapatkan kekuatan dengan kembalinya Febri Hariyadi dari timnas Indonesia. "Bagi kami tak ada masalah, karena kami lebih fokus pada internal tim, bagaimana anak-anak bisa tampil maksimal apalagi ini laga kandang terakhir. Paling tidak kami bisa memberikan hadiah yang manis bagi para pecinta Persela."

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2Az8xCo
November 30, 2018 at 08:13PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2Az8xCo
via IFTTT

Fabregas Mengaku Belum Dihubungi AC Milan

Kontrak Fabregas bersama Chelsea memang akan habis pada akhir musim ini.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Nama gelandang Chelsea Francesc 'Cesc' Fabregas, terus disebut-sebut sebagai incaran utama AC Milan. Badai cedera yang tengah menerpa i Rossoneri kian menguatkan rumor kepindahan gelandang asal Spanyol itu ke Milan.

Di sisi lain, kontrak Fabregas bersama Chelsea memang akan habis pada akhir musim ini. Tidak hanya itu, eks gelandang Barcelona itu pun juga kehilangan tempat di tim utama the Blues pada musim ini. Pelatih Chelsea Maurizio Sarri lebih memilih menempatkan Jorginho sebagai starter di skuat Chelsea.

Imbasnya, pemain lulusan akademi sepak bola Barcelona, La Masia, itu baru mengemas tiga kali penampilan. Itu pun bukan sebagai starter melainkan sebagai pemain pengganti.

Berbagai kondisi ini kian menguatkan sinyal kepindahan Fabregas dari Stamford Bridge pada musim ini. AC Milan pun menjadi tujuan utama mantan gelandang Arsenal tersebut.

Kendati begitu, Fabregas mengaku belum mendapatkan penawaran atau pun kontak dari klub mana pun terkait rumor kepindahannya. Lantaran kontraknya bersama Chelsea akan habis pada akhir musim ini, Fabregas memang diperbolehkan untuk berdiskusi atau pun bernegosiasi dengan klub lain pada bursa transfer pemain, awal Januari mendatang.

''Kontak antara Milan dan Chelsea? Hingga saat ini saya belum berbicara dengan siapa pun. Tentu saja, jika saya tidak menandatangani perpanjangan kontrak, maka pada Januari saya bisa mencapai kesepakatan dengan klub mana pun. Ini yang membuat munculnya rumor ketertarikan berbagai klub,'' kata Fabregas seperti dikutip Calciomercato, Jumat (30/11).

Sejak bergabung bersama Chelsea pada 2014, Fabregas telah mempersembahkan dua titel Liga Primer Inggris dan satu titel Piala FA. Fabregas pun belum bisa memastikan, apakah akan hijrah ke klub lain pada bursa transfer pemain, Januari mendatang.

Namun, untuk saat ini, Fabregas masih mengungkapkan keinginannya untuk bertahan bersama the Blues. ''Apakah saya akan bertahan di Chelsea hingga akhir musim? Untuk saat ini, saya bisa bilang iya,'' jelasnya.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2U5R3GO
November 30, 2018 at 08:09PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2U5R3GO
via IFTTT

Legislator: Fit and Proper Test Cawagub DKI tak Bermanfaat

Legislator Hanura menilai fit and proper test hanya untuk mengulur-ulur waktu saja.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Fraksi Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Veri Yonnevil menilai uji kepatutan dan kelaikan calon wakil gubernur DKI tidak ada manfaatnya. Veri khawatir pengganti Sandiaga Uno belum juga terpilih hingga pemilihan presiden (pilpres) berakhir.

"Tidak ada manfaatnya, untuk mengulur-ulur waktu saja," ujar Veri di Jakarta, Jumat (30/11).

Veri menegaskan keputusan wagub yang akan mendampingi Gubernur DKI Anies Baswedan nantinya akan dikeluarkan oleh DPRD DKI. Penundaan pelaksanaan fit and proper test tersebut diduga hanya untuk mengulur waktu karena Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) meminta agar Partai Kesejahteraan Rakyat (PKS) memberikan lebih dari dua nama cawagub, sedangkan PKS hanya mencalonkan dua nama saja, yaitu Ahmad Syaikhu dan Agung Yulianto.

Veri menilai pemilihan wagub DKI bisa jadi tertunda hingga Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 berakhir mengingat Partai Gerindra disokong PKS. Dalam tim seleksi, PKS memperkenalkan dua orang kadernya sebagai cawagub DKI untuk kemudian dilanjutkan ke gubernur dan hingga akhirnya keputusan berada di tangan DPRD DKI.

Di lain sisi, Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Abdurrahman Suhaimi mengatakan makna "fit and proper test" tergantung tujuan dan maknanya.  Secara umum, fit and proper test merujuk ke tim seleksi, namun PKS memaknainya sebagai kesepakatan internal dua partai pengusung untuk memperkenalkan cawagub DKI dari PKS.

"Jadi, dua orang itu nanti diusung dua partai, nama itu dikirimkan ke gubernur lalu ke DPRD DKI. Nanti DPRD pilih satu dari dua nama itu," kata Suhaimi.

Pertemuan PKS dan Partai Gerindra yang tergabung dalam tim seleksi untuk mempertemukan dua cawagub kader PKS pada tanggal 4 Desember mendatang.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2ACDIwI
November 30, 2018 at 08:05PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2ACDIwI
via IFTTT

Milly & Mamet, Film Dilema Kehidupan Berbalut Komedi

Dennis Adishhwara

Foto: Republika TV/Surya Dinata
EMBED
Ada hal berbeda yang di tampilkan di film ini.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Starvision Plus kembali meluncurkan film berjudul Milly dan Mamet yang bercerita tentang drama komedi. 

Dennis Adishhwara yang berperan sebagai Mamet mengaku film tersebut bercerita tentang sebuah kehidupan pasangan muda yang dihadapkan kepada dilema untuk memilih antara keinginan dan kebutuhan.

Dennis menambahkan, walaupun film tersebut masih ada hubungannya dengan film Ada Apa Dengan Cinta (AADC), namun ada hal berbeda yang di tampilkan di film ini.

Berikut video lengkapnya.

  • Videografer:
  • Surya Dinata Irawan
  • Video Editor:
  • Wisnu Aji Prasetiyo

Dapatkan Update Berita Republika

TERPOPULER

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2U1c8BZ
November 30, 2018 at 08:04PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2U1c8BZ
via IFTTT

Karl Heinz Rummenigge Masih Dukung Niko Kovac

Muenchen dipermalukan Borussia Dortmund 2-3 dan ditahan 3-3 Fortuna Dusseldorf.

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Rumor pemecatan Niko Kovac sebagai pelatih Bayern Muenchen sempat muncul pada awal Oktober lalu. Kala itu, The Bavarians gagal memetik kemenangan dalam empat laga secara beruntun.

Sempat mereda kala Muenchen kembali ke jalur kemenangan pada awal November, kabar pemecatan pelatih asal Kroasia itu kembali muncul saat Muenchen dipermalukan Borussia Dortmund 2-3 dan ditahan imbang 3-3 Fortuna Dusseldorf dalam laga lanjutan Bundesliga Jerman.

Imbasnya, juara bertahan Bundesliga itu terpuruk di peringkat kelima klasemen sementara dan mengantongi selisih sembilan poin dengan Dortmund. Namun, kemenangan besar atas Benfica 5-1 di lanjutan Liga Champions tengah pekan lalu seolah meringankan tekanan terhadap pelatih berusia 47 tersebut, terkait masa depannya sebagai pelatih Muenchen.

Bahkan, dukungan terhadap Kovac disampaikan langsung oleh CEO Bayern Muenchen Karl Heinz Rummenigge. Menurutnya, eks pelatih Eintracht Frankfurt itu paham dan mengerti betul dengan karakteristik Muenchen.

''Saya berharap, semua pihak di Bayern bisa berkerja sama dengan dia. Saya harap, dia tetap menjadi pelatih Muenchen hingga akhir musim ini, hingga 2019 dan 2020. Dia sangat mengerti kultur Bayern Muenchen. Dia adalah pelatih yang bisa mengubah kondisi. Berada di peringkat kelima tidak akan terus bertahan hingga akhir musim,'' ujar Rummenigge kepada AZ, Jumat (30/12).

Pernyataan Rummenigge ini pun seolah kembali menegaskan posisi Muenchen terkait rumor pembicaraan dengan mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger, untuk menjadi pengganti Kovac. Sebelumnya, Wenger memang dikabarkan telah dihubungi manajemen Muenchen untuk mengambilalih posisi kursi pelatih Die Bayern.

Namun, bantahan atas kabar tersebut sempat diungkapkan Direktur Olahraga Bayern Muenchen Hasan Salihamidzic. Mantan pemain Bayern Muenchen itu menegaskan, Muenchen tidak pernah menghubungi atau pun bernegosiasi dengan pelatih asal Prancis tersebut.

''100 persen tidak pernah ada pembicaraan antara Muenchen dengan Arsene Wenger. Kami akan menghadapi Werder Bremen di lanjutan Bundesliga, akhir pekan nanti, dan Niko Kovac akan tetap menjadi pelatih Muenchen,'' jelas Hasan seperti dikutip Sky Sports, tengah pekan ini.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2Q5cbyv
November 30, 2018 at 08:03PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2Q5cbyv
via IFTTT

Benzema Minta Pemain Madrid Kuatkan Mental

Madrid akan berlaga di piala dunia antarklub bulan depan

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Striker Real Madrid meminta timnya menunjukan mental untuk menang saat timnya bertanding dalam Piala Dunia antar Klub bulan depan. Kompetisi tersebut akan digelar di Uni Emirat Arab dari 12 hingga 22 Desember.

Paling tidak, kompetisi itu memberikan Los Blancos kesempatan untuk menutup tahun dengan sebuah trofi. Benzema mengaku timnya beruntung bisa berlaga di kompetisi tertinggi antarklub di dunia itu.

Oleh karena itu, Benzema menyatakan Madrid akan memberikan segalanya untuk bisa memenangkan trofi tersebut.

"Itu kompetisi yang sangat penting bagi kami dan kami harus mengangkat kepala untuk bisa memenangkan trofi," kata Benzema, dikutip dari Marca, Jumat (30/11).

Pemain asal Prancis itu menilai, trofi di kompetisi tersebut penting untuk meningkatkan kepercayaan diri tim, yang belakangan tengah mendapatkan sorotan atas hsil negatif. Selain itu, trofi Piala Dunia antarklub juga merupakan salah satu trofi paling bergengsi.

Rekan setim Benzema, Raphael Varane, juga mengatakan kompetisi tersebut akan berjalan ketat. Ia mengaku sangat antusias untuk tampil dalam kompetisi itu. Karena untuk bisa berpartisipasi, timnya harus memenangkan liga Champions.

"Kami tahu itu akan sulit. Tapi kami menatap ke depan untuk bermain di kompetisi ini dan harus memperhatikan hal-hal detail," ujarnya.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2RnDdO1
November 30, 2018 at 08:02PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2RnDdO1
via IFTTT

Diancam Dibunuh, Dukungan Mengalir untuk Siswi Muslimah

Lebih dari 500 surat dukungan mengalir dari berbagai kalangan.

REPUBLIKA.CO.ID, BOSTON — Seorang gadis Muslim di Massachusetts menerima ratusan surat dukungan dari berbagai negara. Gadis tersebut menerima surat rasis saat berada di sekolah.

Dilansir di Arab News pada Jumat (30/11), Dewan Hubungan Amerika-Islam cabang Massachusetts menerima lebih dari 500 surat untuk gadis yang duduk di bangku kelas V di Sekolah Dasar Hemenway di Framingham, sekitar 25 mil (40 kilometer) sebelah barat Boston.

Pejabat sekolah mengatakan gadis tersebut menerima dua catatan berbau ancaman di loker penyimpanannya dalam sebulan. Masing-masing catatan tertulis, “Kamu adalah seorang teroris” dan “Aku akan membunuhmu.”

Direktur Advokasi Masyarakat di Massachusetts, Sumaiya Zama menceritakan siswa Muslim itu sangat berbesar hati menerima catatan ancaman tersebut. Apalagi, siswa tersebut tahu mendapat banyak dukungan berupa pesan menguatkan yang berasal dari berbagai agama.

“Meskipun iklim permusuhan dan ketakutan yang dihadapi Muslim begitu banyak, jelas bahwa kita memiliki sekutu,” kata Zama.

Pejabat sekolah telah mengutuk peristiwa yang dialami siswa Muslim itu. Dia berharap pelaku ancaman itu mengakui perbuatannya. Polisi Framingham mengatakan kasus tersebut masih dalam tahap penyelidikan.

Paman Sang Gadis, Jamaal Siddiqui mengatakan catatan itu membuat keponakannya sangat ketakutan. “Dia takut. Dia punya hak untuk takut,” ujar Siddiqui.

Sejak mencuatnya kasus tersebut, Dewan menerima surat lebih dari 20 negara. Salah satu contoh surat yang diterima menunjukkan pesan tulisan tangan dengan ilustrasi berwarna-warni dan desain ceria. 

Sebuah catatan dari Sophie (6) menunjukkan ilustrasi dua orang berbeda ras berpegangan tangan dan tersenyum. Ada pesan di gambar itu yang berbunyi, “Sahabatku, orang-orang dari semua agama seharusnya berteman.”

Pesan lain dari Mary B di Springfield, Massachusetts, ditulis di kertas aneka warna memberi semangat pada siswa Muslim itu, “Kamu dicintai. Kamu milikku.”

Keluarga Cade menulis dalam catatan dengan gambar pohon, bunga, dan sayuran, “Keluarga Yahudi dari Maryland mengirimkan cinta dan dukungan kepada Anda. Kamu luar biasa!”

Dewan mengatakan, pihaknya berencana mengirim pesan tersebut pada keluarga gadis itu pada pekan depan. Distrik sekolah di Massachusetts bergulat dengan gejolak aksi-aksi fanatik tahun ini. Di pinggiran Reading, Boston, para pejabat melaporkan lebih dari dua lusin kasus swastika dan grafiti kebencian menargetkan minoritas sejak Mei.  

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2zwKEvk
November 30, 2018 at 07:58PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2zwKEvk
via IFTTT

Indonesia to impose cleaning levy on local, foreign tourists

Foreign tourist to be charged around US$10, local visitor US$1 for cleaning levy.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- The Indonesian government has planned to impose a cleaning levy on domestic and foreign tourists visiting several main destinations to help improve sustainable waste management in those areas. Bali and Labuan Bajo are included in the list.

"We can prepare a policy on cleaning levy in tourist destinations, including Bali and Labuan Bajo," Coordinating Maritime Affairs Minister Luhut Binsar Pandjaitan stated at a news conference here on Friday.

To this end, further meetings will be held to discuss waste-related matters. A model of waste management will be in place to be implemented at the targeted destinations, Luhut explained.

The funds, collected from the cleaning levy, will be channeled for applying waste management practices, Luhut remarked. He said that a foreign tourist will be charged around US$10, while a local visitor will be requested to pay $1.

If the policy on cleaning levy had officially been made effective, the levy could be drawn by the hotel management from the visiting tourists. The collected funds could then be managed by the city and district governments to clean up their tourist destination areas, he explained.

The government has been paying serious attention to tackle the problem of plastic waste in the country. Eight cities have, so far, banned the use of plastic bags. In the Indonesian resort island of Bali, both plastic bags and straws are banned, he pointed out.

"We have been seeking alternative raw materials, which are environment-friendly, such as cassava, but the costs remain high. This is reasonable, as the demand remains low," he noted.

Plastic waste is not merely a problem of today but also a future issue, since if ingested by fish in seas and rivers and then consumed by pregnant women, babies born to such females could potentially suffer from stunted growth. In Pari Island, Thousand Islands District, North Jakarta, marine waste has reportedly killed vast stocks of fish.

"We do not want our next generation to suffer from stunted growth. Hence, this plastic waste must be handled comprehensively," Luhut added.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2KJulQs
November 30, 2018 at 07:57PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2KJulQs
via IFTTT