Pages

Friday, November 30, 2018

Tak Ada Alasan Bagi Persib untuk Kalah di Kandang Persela

Ini akan menjadi laga tandang terakhir Persib sebelum kompetisi Liga 1 berakhir.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan bertandang di kandang Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (1/12) besok. Ini akan menjadi laga tandang terakhir Persib sebelum kompetisi Liga 1 berakhir.

Asisten pelatih Persib Yaya Sunarya mengaku jajaran pelatih menargetkan hasil maksimal untuk Maung Bandung. Baginya, tidak ada alasan bagi Persib untuk takluk dari Persela.

"Kami tahu selama mengalami sanksi, berat sekali untuk melakukan pertandingan dan besok pertandingan terakhir (tandang) dan kami tahu Persela bagus sekali. Mudah-mudahan ini menjadi rangsangan positif bagi kami," kata Yaya, Jumat (30/11).

Persib memang kembali dengan tim intinya. Pemain Persib yang juga timnas Febri Hariyadi telah kembali mengabdi negara. Sementara, dua juru gedor Persib, Ezechiel N'Duoassel dan Jonathan Bauman dipastikan turun ke rumput hijau. "Harapannya kami terus mendukung sampai akhir pertandingan. Ini adalah laga away dan kami sudah coba persiapkan terbaik dan mengevaluasi dari pertandingan Perseru. Mudah-mudahan kerja maksimal dan konsentrasi penuh untuk hasil terbaik," tegasnya.

Persib memang memiliki rekor buruk di kandang Persela. Selama keduanya bertemu dalam kompetisi resmi, Persib belum mampu menaklukan Persela di kandangnya. Namun Yaya tidak ingin melihat hasil pertandingan hanya dari statistik. "Kami tidak pernah dapat hasil di Lamongan ini catatan tersendiri dan mudah-mudahan besok mendapat hasil."

Saat ini, Persib berada di urutan ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 50 poin. Sementara, Persela berada di urutan 13 dengan raihan 42 poin.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2KJfOEq
November 30, 2018 at 08:16PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2KJfOEq
via IFTTT

No comments:

Post a Comment