REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Inter Milan mempertimbangkan menggaet kapten Manchester United Antonio Valencia. Hal itu dilakukan untuk berjaga-jaga jika mereka kehilangan Joao Miranda pada bursa transfer musim dingin. Masa depan Valencia di United juga masih belum menemui kepastian setelah jarang dimainkan dan kontraknya akan habis pada musim panas tahun ini.
Valencia sempat tak masuk dalam skuat Jose Mourinho. Namun, ia kembali bermain saat Ole Gunnar Solskjaer menjadi pelatih interim. Pemain berusia 33 tahun itu menjalani debutnya musim di ini Liga Inggris saat MU menang atas Newcastle pertengahan pekan lalu.
"Dia banyak bek kanan yang bisa maju lebih baik dengan kemampuannya," kata Solskjaer, dikutip dari Sky Sports, Ahad (6/1).
Namun, pemain internasional Ekuador tersebut menahan diri untuk memperpanjang kontraknya hingga 2020. Karena itulah Inter ingin mengambil kesempatan tersebut, sebab Miranda juga sedang digoda oleh klub lain di Eropa dan Cina.
Mantan pemain Wigan Athletic tersebut telah berseragam Iblis Merah selama satu dekade. Valencia telah tampil sebanyak 240 laga dan mencetak 10 gol. Valencia menjadi kapten utama tim setelah Michael Carrick memutuskan pensiun.
http://bit.ly/2VuPKlf
January 06, 2019 at 07:48AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2VuPKlf
via IFTTT
No comments:
Post a Comment