REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Arsenal Unai Emery mengakui timnya membutuhkan satu bek tengah pada bursa transfer Januari 2019 mendatang. Sebab, the Gunners sedang diterpa badai cedera.
Teranyar, skuat Gudang Peluru sudah pasti kehilangan pemain bertahan Rob Holding yang mengalami cedera parah usai menjalani laga melawan Manchester United (MU). Holding dipastikan menepi hingga akhir musim 2018/2019 lantaran didiagnosa mengalami cedera ACL.
Emery tak punya cara lain dengan meminta kepada dewan klub untuk mendaratkan salah seorang bek anyar. "Saya kira jika kami mendatangkan satu bek tengah, maka itu adalah pilihan yang baik. Namun, transfer di Januari tidaklah mudah," ujar Emery dilansir Fourfourtwo, Kamis (13/12).
The Gunners tengah mengarungi jadwal padat. Setelah bentrok dengan FK Qarabag di ajang Liga Europa Jumat (14/12) dini hari WIb nanti, Lucas Torreira dan kolega sudah harus bertolak ke Stadium St Mary's melawan Southampton akhir pekan.
Sayangnya, pada laga melawan the Saints, Arsenal tidak akan diperkuat dua bek andalannya Sokratis dan Shkodran Mustafi yang menerima akumulasi kartu saat berhadapan dengan Huddersfield akhir pekan kemarin.
Adapun Arsenal belum tersentuh kekalahan dalam 21 pertandingan berturut-turut. Meriam London kini duduk di posisi lima Liga Primer Inggris dengan mengantongi 34 poin, hanya tertinggal delapan poin dari pemuncak klasemen Liverpool.
https://ift.tt/2SMtd1f
December 13, 2018 at 08:21PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2SMtd1f
via IFTTT
No comments:
Post a Comment