Pages

Friday, April 5, 2019

Pemkab Purbalingga Gelar Pasar Murah

Sebanyak 1.017 paket sembako gratis yang dibagikan pada warga.

REPUBLIKA.CO.ID, PURBALINGGA -- Pemkab Purbalingga sudah mulai menggelar pasar murah menjelang bulan Ramadhan. TRencananya Pemkab Purbalingga akan menggelar pasar murah sebanyak enam kali di desa berbeda.

''Kegiatan pasar murah ini diselenggarakan untuk memperingati Hari Konsumen, sekaligus untuk menstabilkan harga sembako menjelang Bulan  Ramadhan,''' kata Plt Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, saat membuka rangkaian kegiatan pasar murah di lapangan Desa Tunjung Muli Karangmoncol, Jumat (5/4).

Tiwi mengatakan, pada saat masyarakat dihadapkan pada suatu situasi yang sulit, negara harus hadir untuk memberikan solusi. Termasuk pada saat harga sembako mengalami kenaikan yang tentu akan menyulitkan masyarakat. ''Dengan adanya pasar murah yang diawali di Desa Tunjung Muli, paling tidak akan sedikit meringankan beban masyarakat terhadap harga sembako yang biasanya bergejolak menjelang Bulan Puasa,''  katanya.

Tiwi menambahkan, dalam kegiatan pasar murah tersebut ada sebanyak 1.017 paket sembako gratis yang dibagikan pada warga. Masing-masing paket berisi daging sapi, ayam, lele, beras dan minyak goreng.

Tiwi menyebutkan, kegiatan pasar murah ini akan digelar di desa-desa yang masih masuk zona merah atau desa miskin. ''Melalui pembagian paket sembako ini, masyarakat yang berada di zona merah kemiskinan bisa mendapat asupan nutrisi yang seimbang sehingga kualitas hidup masyarakat bisa terangkat,'' katanya.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Purbalingga, Sidik Purwanto yang bertindak sebagai ketua panitia pasar murah, menyebutkan kegiatan pasar murah ini melibatkan berbagai unsur mulai dari masyarakat umum seperti paguyuban Tiong Hoa Purbalingga, BUMN serta BUMD. ''Keterlibatan berbagai elemen ini dimaksudkan agar semua pihak ikut berperan aktif  mengentaskan kemiskinan di Purbalingga,'' kata dia.

Dalam kegiatan pasar murah tersebut, pihaknya juga mendirikan 29 stan yang menjajakan berbagai macam kebutuhan masyarakat dengan harga murah.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2WO3irM
April 05, 2019 at 04:52PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2WO3irM
via IFTTT

No comments:

Post a Comment